SMS Bagi –Bagi Pulsa, Rugikan Pasangan RM – HG

Diposting oleh Bendera Linggau-Mura On 05.47


Bendera Linggau Mura-

MUSIRAWAS – Beredarnya SMS (short message service) gelap yang berisi bagi – bagi pulsa dari pasangan H Ridwan Mukti dan H Hendra Gunawan (RM – HG), dinilai sebagai bentuk black campaign yang menyudutkan dan merugikan pasangan nomor urut dua.

SMS tersebut berasal dari nomor yang beragam, adapun isi dari pesan singkat tersebut adalah “Bapak Ridwan Mukti dan Hendra Gunawan bagi bagi pulsa agar kamu mendoa supaya terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Musirawas 2010 - 2015, bekerjasama dengan semua operator sebarkan ke sepuluh orang lansung cek hp anda otomatis pulsa anda bertambah”.

Ketua Tim Advokasi DPD Partai Golkar Kabupaten Musirawas, Hasran Akwa SH, meminta agar masyarakat tidak terpancing dengan SMS gelap yang tidak dapat dipertanggungjawabkan tersebut.

“Kita sangat mengharamkan hal-hal seperti itu, kita sangat berharap pemilu ini berjalan dengan bersih dan rakyatlah yang menentukan. Kita meminta Panwas untuk mengantisipasi hal ini jangan sampai ini adalah kesengajaan dari pihak yang tidak bertanggung jawab untuk menjatuhkan salah satu kandidat, kita minta agar Panwas mengantisipasi hal ini,”tegas Hasran.

Kemudian, permasalahan ini juga akan dicek ke operator XL dan Telkomsel.”Kita minta keterangan siapa yang telah melakukan kerjasama dengan XL, begitu juga dengan pihak Telkomsel. Dan permasalahan ini juga akan kita laporkan ke Panwaslu Musirawas,”jelasnya.

SMS gelap bukanlah sebuah pendidikan politik yang baik, Hasran meminta agar pihak tertentu jangan bermain dengan cara-cara kotor.
Sementara itu, Ketua Panwaslukada Musirawas, Hendri Akbar, saat diminta komentarnya terkait beredarnya SMS gelap tersebut mengatakan, mereka siap menerima laporan terkait masalah SMS dan pelanggaran lainnya.
" Asalkan jelas darimana sumbernya, kita akan usut hal tersebut,”katanya.(law)



0 komentar

Posting Komentar

Welcome to Leonard's home page! Thanks for stopping by. Please check out all my pages, and drop me a line to say hi.

Ini terjemahannya:
Selamat datang, makasih udah mampir. Silahkan lihat-2 sejenak dan boleh meninggalkan pesan/kesan singkat. Hihihi